Baduy merupakan kelompok masyarakat adat sub-etnis Sunda di wilayah Kabupaten Lebak, Banten. Populasi mereka sekitar 11.000 orang, dan mereka merupakan salah satu suku yang mengisolasi diri mereka dari dunia luar. Selain itu, mereka juga memiliki keyakinan tabu untuk difoto, khususnya penduduk wilayah Baduy dalam. Baduy terbagi 2 yaitu Baduy dalam dan Baduy luar. Perbedaan Baduy dalam dan luar itu adalah kalau Baduy dalam tidak terkontaminasi budaya luar, sedangkan Baduy luar sudah mengikuti perkembangan budaya luar