RANTA (kain kulit kayu)

Tradisi pembuatan kain kulit kayu di Sulawesi Tengah sudah ada sejak masa prasejarah yaitu masa mulai dikenalnya pertanian dan berkembang paling pesat di masa megalitikum berkisar antara 4000 tahun yang lalu. Tradisi megalitik di Sulawesi Tengah termasuk tradisi masa prasejarah yang sampai saat ini masih berlangsung (Living Monument Tradition). Keahlian membuat Ranta atau kain kulit kayu yang dalam proses pengolahannya disebut dengan Mompede, telah menjadi warisan turun temurun dalam keluarga ibu Adefin Towesu di desa Hanggira, Kecamatan Lore Tengah, Kabupaten Poso, Provinsi Sulawesi Tengah. Beliau yang kesehariannya bertani, tetap terus membuat kain kulit kayu untuk memenuhi pesanan dari wilayah kabupaten Poso dan sekitarnya, juga ketika ada kunjungan dari turis mancanegara.



Kategori : Budaya
Pembuat : Lucky Arie