Pencetus Kreasi Tanpa Generasi

Kain songket Aceh adalah benda yang selalu melekat pada berbagai budaya dan tradisi Aceh, Salah satunya digunakan pada adat pernikahan masyarakat Aceh sebagai kain yang melekat pada pakaian adat . Namun seiring berjalannya waktu dan tergerus perkembangan teknologi, kini sulit mencari generasi penenun kain songket khas Aceh.



Jasmani Daud adalah salah seorang perajin tenun manual yang hingga kini masih merawat tradisi. Beragam motif tenun Aceh sudah ia cetuskan. Namun Jasmani merasa khawatir, karena tidak ada generasi penerus yang bersungguh-sungguh untuk mendalami profesi sebagai penenun kain songket Aceh. Padahal permintaan kain songket tenunan manual ini meningkat, namun tak sebanding dengan para penenun yang mulai langka dijumpai.



Kategori : Budaya
Pembuat : NURNISA